Sabtu, 06 Oktober 2012

Bangka Belitung

Diposting oleh Watie di 01.07
         
pantai laskar pelangi
Disini salah satu perjalananku mengisi liburan bersama dengan anak-anak dan saudaraku. Sudah lama sebenarnya pingin main ke pantai belitung, liburan tahun sebelumnya sudah ada rencana kesana tapi penginapan penuh semua jadi batal..baru deh juli 2012 lalu kesampaian kesana...
Sejauh mata memandang...wew... dari jendela pesawat yg aku tumpangi, pulau ini kok ngga enak ya dilihat dari atas, karena banyak kobangan bekas penggalian tambang. tapi tak apalah yang penting masih bisa dihuni dan masih menjadi salah satu pulau yang kita miliki yang mempunyai keindahan panorama pantai nan indah.
But the way....di pulau sepanjang bangka sampai belitung aku ngga menemukan kereta api lewat??? atau memang ngga ada ya...hihihi, belum terjawab nih, karena lupa nanya ke temen yang di Bangka.
dan...pertama kaki ini menginjakan pulau belitung, sama sebenarnya seperti di tempat asalku, panas udaranya, karena sama-sama pantai, jadi terbiasa juga dengan udara semacam itu.
Kalau baru nyampe pasti yang dirasa adalah lapar di perut...jadi hunting makan dulu. menunya tentu sea food semua, tapi ada yang beda yang belum pernah aku makan, kalau ngga salah namanya " Ikan Jangan" (mungkin terbalik harusnya "Jangan Ikan" hehehe...).Ini salah satu menu khas di Belitung katanya mungkin termasuk Bangka juga, Ikan yang diolah seperti sayur berwarna kuning, rasanya asem pedas gitu, trus penyajiannya juga masih panas kuahnya...yaaaaa kesimpulannya enak and i like it.
       Selanjutnya apa ya....hemm..aku suka denger bahasa melayu yang mereka ucapkan, seringnya denger sama ngomong bahasa jawa sih..( plus ngapaknya Tegal).
dan perjalananpun dimulai............
obyek wisata yang mau kita kunjungi ternyata harus ditempuh menggunakan perahu motor ( ngga tau pasti namanya, ini perahu pake diesel gitu...). Ada sekitar 5 pulau kecil di tengah laut, harus pagi berangkatnya karena ada salah satu pulau yang kalau kita kesiangan datangnya, udah tenggelam itu pulau.kita berangkat dari jam 8 pagi,ditemani pemandu dari hotel tentunya ya....sayangnya aku ngga hapal satu persatu nama pulau yang aku kunjungin...jadi lebih baik aku share aja ya hasil jepretan perjalananku.


wellcome Belitong











Pulau Pasir






 

Watie... Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting